PEMBINAAN PESERTA OLIMPIADE SAINS KUARK TAHUN 2022

Olimpiade Sains Kuark (OSK) adalah olimpiade sains untuk tingkat siswa/i SD/MI yang dilaksanakan secara serentak Nasional. Kegiatan ini telah diselenggarakan sejak tahun 2007 oleh PT Kuark Internasional. OSK terbagi kedalam 3 level/ tingkatan berdasarkan kelasnya yaitu : Level 1 untuk kelas 1 & 2, Level 2 untuk kelas 3 & 4 dan level 3 untuk kelas 5 & 6. Materi bahan OSK diambil dari buku komik sains kuark.


Tahap pelaksanaan OSK 2022 meliputi proses pendaftaran, babak penyisihan, babak semifinal dan babak final. Semua tahapan ini dilaksanakan secara online karena masih dalam masa pandemi Covid-19.  Proses pendaftaran telah dilakukan pada bulan Desember 2021. SD YPS Singkole mendaftarkan 13 orang siswa sebagai utusan sekolah. 4 orang siswa didaftarkan pada level 1, 5 orang siswa untuk level 2 dan 4 orang siswa untuk level 3.

Babak penyisihan akan dilaksanakan pada tanggal 26 Maret 2022. Siswa yang lolos pada babak penyisihan akan mengikuti babak semifinal pada tanggal 23 April 2022 dan yang lolos berikutnya akan mengikuti babak final pada 25 - 26 Juni 2022. Persiapan tentunya dibutuhkan untuk menghadapi lomba ini. Siswa/i yang akan mengikuti babak penyisihan mengikuti pembinaan sesuai levelnya  oleh guru pembina IPA dari SD YPS Singkole setiap hari Selasa pukul 13.30 - 14.30 secara online via google meet. Pembinaan dilaksanakan dengan membahas soal-soal latihan pada buku komik sains kuark serta sumber referensi lainnya.

Selain mengikuti pembinaan dari guru pembina, siswa juga mengikuti kegiatan Belajar Bareng Kuark  (BarBeKu) yang ditayangkan live di instagram @kuark setiap hari senin untuk level 1, setiap hari Rabu untuk level 2 dan setiap hari Jumat untuk level 3.


Persiapan lain yang tak kalah penting yaitu mengikuti simulasi lomba. Simulasi pertama akan dilaksanakan pada hari Sabtu, 19 Februari 2022 secara online. Simulasi ini bertujuan sebagai latihan agar peserta bisa memahami langkah-langkah pengerjaan soal saat babak penyisihan nantinya. Besar harapan siswa-siswi yang ikut berpartisipasi kali ini bisa membawa nama baik SD YPS Singkole pada kompetisi nasional ini.